⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
Bhabinkamtibmas Kelurahan Muktisari Laksanakan PAM Kebaktian Di Gereja Advent
Sabtu, 13-08-2022 - 15:28:14 WIB
TERKAIT:
   
 

Banjar - Guna memberikan rasa aman dan nyaman dalam menjalankan kebaktian ibadah rutin mingguan bagi umat Nasrani, Bhabinkamtibmas Kelurahan Muktisari Polsek Langensari Bripka Deni Muhtar melaksanakan Pam giat Kebaktian doa rutin di Gereja Advent Lingkungan Sidamukti Rt 01 Re 05 Kelurahan Muktisari Kecamatan Langensari Kota Banjar, Sabtu (13/08/2022).


Kebaktian rutin yang dilaksanakan di Gereja Advent tersebut dipimpin langsung oleh Pendeta Posma Sibuea dengan tema " pengharapan yang tak dapat dihancurkan, dengan jumlah jemaat 14 orang.
Selama acara kebaktian rutin tersebut berjalan dengan aman dan tertib, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.


Kapolsek Langensari AKP. Yudi Ristiyanto, SH mengatakan Bhabinkamtibmas melakukan pengamanan, hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas saat pelaksanaan ibadah.


“ Pengamanan ini merupakan kegiatan rutin setiap minggunya dari Polsek Langensari, untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi para jemaat dalam melaksanakan ibadah kebaktian rutin Minggu. serta berharap para jemaat tetap menerapkan protokol kesehatan selama melaksanakan ibadah Kebaktian, " ucap AKP Yudy.


Hal tersebut seperti disampaikan Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo,SH, S.IK, MM melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan, SH bahwa pengamanan yang dilakukan Kepolisian bertujuan guna menjalin hubungan baik dengan masyarakat, memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani yang melaksanakan ibadah Kebaktian rutin.


" Tentunya kami berharap umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan aman dan nyaman serta hikmat karena adanya pengamanan yang dilakukan oleh Personil Polsek Langensari, " ucap Aipda Nandi.




 
Berita Lainnya :
  • Bhabinkamtibmas Kelurahan Muktisari Laksanakan PAM Kebaktian Di Gereja Advent
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Bappeda Kampar Gelar FKP Ranwal RKPD 2024
     
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Sumatera
    + Jabar
    + Riau
    + Infrastruktur
     
     

     

     
    + Ekbis
    + Cityzen
    + Siaran Pers
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 HKindonesia.com - Harian Kita Indonesia - Membangun untuk Indonesia, all rights reserved