⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
Bhabinkamtibmas Desa Waringin Sari Melaksanakan Pengamanan Pada Kebaktian di Gereja Kerasulan Baru Indonesia (GKBI )
Minggu, 22-01-2023 - 14:15:02 WIB
TERKAIT:
   
 

Banjar - Sebagai upaya dalam menjaga kamtibmas agar senantiasa kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Waringinsari Polsek Langensari Polres Banjar, melaksanakan pengamanan pada pelaksanakan kebaktian rutin di Gereja Kerasulan Baru Indonesia (GKBI ) di Dusun Purwodadi Rt 007 Rw 04 Desa Waringinsari Kecamatan Langensari Kota Banjar, Minggu (22/01/2023).


Pengamanan kegiatan kebaktian rutin di Gereja GKBI tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Waringinsari Bripka Agus Triwiyanto. Kegiatan tersebut dilakukan dari sebelum jamaat berdatangan, mulai dari pelaksanaan acara hingga akhir acara.
Kegiatan Kebaktian dipimpin oleh Pendeta Purwanto dengan tema ' Marilah Kita Datang Kepada Yesus ', dengan jumlah jamaah 65 orang.


Menurut Kapolsek Langensari, AKP Yudy Ristiyanto,S.H pihaknya melakukan berbagai upaya untuk menjaga situasi agar senatiasa berjalan dengan aman dan kondusif.


" Hal tersebut dilakukan dengan melaksanakan pengamanan kebaktikan rutin pada Gereja yang berada di wilayah hukum Polsek Langensari, " ucap Kapolsek Langensari.


Hal senada disampaikan pula oleh Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo,S.H,S.I.K,M.M melalui Ps Kasubsi Penmas Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H, kegiatan masyarakat seperti Kebaktian rutin di Gereja perlu dilakukan pengamanan oleh aparat Kepolisian, khususnya Bhabinkamtibmas.


" Sehingga selama pelaksanaan ibadah dapat berjalan dengan aman dan nyaman serta kondisi lingkungan tetap kondusif, " ucap Aipda Nandi.




 
Berita Lainnya :
  • Bhabinkamtibmas Desa Waringin Sari Melaksanakan Pengamanan Pada Kebaktian di Gereja Kerasulan Baru Indonesia (GKBI )
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Bappeda Kampar Gelar FKP Ranwal RKPD 2024
     
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Sumatera
    + Jabar
    + Riau
    + Infrastruktur
     
     

     

     
    + Ekbis
    + Cityzen
    + Siaran Pers
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 HKindonesia.com - Harian Kita Indonesia - Membangun untuk Indonesia, all rights reserved