⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Memberikan Bantuan Paket Sembako Kepada Warga
Sabtu, 01-04-2023 - 17:08:23 WIB
TERKAIT:
   
 

 


JAKARTA-- Kepedulian Polri bukan hanya di waktu lain saja, namun Polres Pelabuhan Tanjung Priok di Bulan Suci Ramadhan tetap peduli memberikan bantuan paket sembako kepada Warga RW 022 Blok Empang, Muara Angke, Kelurahan Pluit, Penjaringan Jakarta Utara, Jumat (31/3) yang lalu. 


Wakapolres Kompol Yunita Natalia Rungkat, mengatakan Paket sembako dari Polres Pelabuhan Tanjung priok ini kami berikan untuk membantu warga yang membutuhkan di Bulan Suci Ramadhan dan setidaknya sudah bisa meringankan. "Kami menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kamtibmas yang aman, kondusif di bulan suci Ramadhan," kata Yunita saat di dampingi Kasat Reskrim Angga Surya Saputra, Sabtu (1/4), saat keterangan.


Dan kami imbau untuk para orang tua untuk tetap perhatian waktunya kepada anak anaknya. Hindari tawuran, jangan main petasan yang bisa membahayakan kita semua, bagi anak jangan berkerumun pada waktu buka puasa dan saur yang bisa menyebabkan tawuran, manfaatkan waktunya untuk beribadah yang lebih baik.


Sementara itu, Bani selaku ketua RW 022 mengucapkan banyak terima kasih atas peduli Polri di bulan Ramadhan ini dan selalu memberi perhatian kepada warga kami. "Dalam kegiatan ini, Polisi dan RT RW sangat membantu dan memberikan aprsiasi, hingga segala hal permasalahdan ungkapan warga cepat di atasi,* tandas Bani.


Dengan adanya Polisi dan RT RW sangat membantu sekali di wilayah ke RT RW an, setidaknya stigma Polisi sangat dekat dengan masyarakat seperti saudara. Dan Polri saat ini tidak lagi dibayangkan warga angker, jauh dari masyarakat, namun kenyataannya Polisi lebih banyak silahturahmi ke RT RW dan warga, artinya jika ada keluhan dan permasalahan kami sangat terbantu dan cepat di atasi. (dade)




 
Berita Lainnya :
  • Polres Pelabuhan Tanjung Priok Memberikan Bantuan Paket Sembako Kepada Warga
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Bappeda Kampar Gelar FKP Ranwal RKPD 2024
     
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Sumatera
    + Jabar
    + Riau
    + Infrastruktur
     
     

     

     
    + Ekbis
    + Cityzen
    + Siaran Pers
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 HKindonesia.com - Harian Kita Indonesia - Membangun untuk Indonesia, all rights reserved